Baca Juga
Trubus.id -- Trubus.id -- Senin (25/6) @kabargeologi mengabarkan, telah telah terjadi erupsi Gunung Anak Krakatau yang berlokasi di, Lampung. Peristiwa ini terjadi pada hari ini sekitar pukul 07:14 WIB.
Hak ini ditandai dengan tinggi kolom abu teramati sekitar 1.000 m di atas permukaan laut. Kolom abu teramati berwarna hitam dengan intensitas tebal condong ke arah utara.
Dengan kondis tesebut, Gunung Anak Krakatau saat ini berada pada Status Level II (Waspada). Dengan status tersebut, maka masyarakat sekitar dan wisatawan tidak diperbolehkan mendekati kawah dalam radius 1 kilometer dari kawah.
Sementara PVMBG mencatat, sejak minggu lalu, 18 Juni 2018 terjadi peningkatan aktivitas yang terekam dalam gempa vulkanik dan tektonik serta tremor terus-menerus.
Devy Kamil Syahbana, Vulkanolog, mengatakan kepada Trubus.id, Senin (25/6), " Assessment bahaya sampai saat ini masih sama yaitu agar masyarakat/wisatawan tidak beraktivitas di dalam radius 1 km dari puncak. Radius 1 km ini boleh dikatakan hampir seluruh pulaunya".
Ia menghimbau agar masyarakat tidak perlu panik. ?:Mereka yang ingin berwisata, masih bisa berkeliling dengan speedboat di sekeliling Krakatau asal di jarak aman (di luar 1 km) dan kalau berencana menginap bisa ke Pulau Rakata, Panjang atau Sertung. Bisa menikmati erupsi dari jarak yang aman, "tambahnya.[KW]
0